Selamat datang di blog orang sederhana saking sederhananya sampai gak punya apa-apa hufft....tetap semangat

Maret 13, 2009

Posted by Ahmad Rohani 0 Comments Category:

Kebohongan Terjadi dalam Sholat

Ketika membaca Judul tulisan ini, mungkin ada di
antara kita yang terkejut ketika membaca judulnya “Ketika Kebohongan Terjadi Dalam Sholat”, mungkin ada di antara kita
yang bertanya kebohongan apa yang telah dilakukan. Kebohongan yang saya maksud di sini adalah
ketika tidak selaras ucapan dan perbuatan.

Kita semua (Baca
: Umat Islam
) tahu Lafaz Do’a Iftitah yang kita bacakan setiap kali
mendirikan shalat, yang mana Lafaz tersebut kita bacakan setelah Takbiratul
Ikhram.

Mungkin kita semua masih ingat Lafaz di bawah ini :

Innii wajjahtu wajhiya
lilladzi fatharas samaawaati wal ardha haniifan musliman wamaa ana minal
musyrikiin. Inna salaati wa nusukii wa mahyaayaa wa mamaatii lillaahi rabbil
‘aalamiin. Laa syariikalahu wa bizdaalika umirtu wa ana minal muslimin.

Aku hadapkan wajahku kepada Allah yang menjadikan
langit dan bumi, dengan keadaan suci lagi berserah diri; dan aku bukanlah dari
golongan orang-orang musyrik. Sesungguhnya shalatku, ibadahku, hidupku, matiku
hanya semata-mata bagi Allah, Tuhan Semesta alam. Tidak ada sekutu baginya,
demikian akau diperintahkan, dan aku adalah termasuk kedalam golongan
orang-orang yang berserah diri.

Wahai orang-orang yang beriman, kenapakah kamu
mengatakan sesuatu yang tidak kamu kerjakan? Amat besar kebencian di sisi Allah
bahwa kamu mengatakan apa-apa yang tidak kamu kerjakan. (QS.
Ash Shaff : 2 – 3)

Sebab itu janganlah kamu memohon kepada-Ku
sesuatu yang kamu tidak mengetahui (hakekat)nya. Sesungguhnya Aku
memperingatkan kepadamu supaya kamu jangan termasuk orang-orang yang tidak
berpengetahuan." (QS. Huud : 46)

Sekarang, mari kita bertanya kembali kepada diri
kita masing-masing, benarkah kita sudah menselaraskan lafazh yang kita bacakan
tersebut dengan cara kita dalam menjalani aktivitas kehidupan kita sehari-hari?

Yang bisa menjawab itu hanyalah diri anda sendiri,
karena anda dan Allah lebih mengetahui tentang diri anda.






I heart FeedBurner